Kamis, 03 Februari 2011

Ada 10 Trik Membuat Karakter dan Brand Blog Kuat


Apa kabar rekan-rekan semua? Semoga selalu dalam keadaan baik. Kali ini saya akan memposting satu hal yang sangat penting dalam dunia blogging, yaitu tentang karakter blog.

Oke mungkin blog anda sudah mulai menghasilkan uang, mungkin juga anda dapat membuat banyak blog semau anda, tapi tanpa memiliki karakter yang kuat, blog anda akan sulit menjadi blog sukses spektakuler. Pengunjung hanya akan datang sekali dan (mungkin) tidak akan pernah kembali lagi.


Yang ingin saya sampaikan bagaimana untuk mempopulerkan blog anda?

Ada yang tanya apa pentingnya pengunjung kembali lagi dan lagi?

Jelas banyak manfaatnya. Jika anda punya toko atau warung, pasti anda ingin warung atau toko anda selalu ramai. Kalau dapat bahkan seharian pengunjung tak beranjak dari toko anda.

Begitupun dengan blog. Blog memang bukan toko online sekalipun dapat juga difungsikan untuk itu bila diinginkan. Namun yang jelas dalam pengalaman saya blog punya kekuatan untuk melakukan soft selling secara dahsyat.

Untuk itulah pentingnya memiliki karakter blog yang kuat. Dari karakter itu akan terbentuk brand blog anda. Sehingga pengunjung akan lebih mengenal jati diri anda. Dengan lebih dikenal, pengunjung akan memilih untuk selalu mendatangi blog anda.

Seperti halnya kalau saya tanya,”apa saja merk pasta gigi yang anda ingat?” pasti anda akan menyebutkan beberapa saja. Tidak lebih dari 10 merk saya yakin. Pengaruh top of mind itu bisa ikut berdampak pada pemilihan pasta gigi yang anda beli pada waktu belanja.

Bisa jadi memang ada merk pasta gigi yang lebih anda kenal tapi tak anda pilih untuk membeli. Penyebabnya bisa karena faktor tertentu, seperti pricing atau alasan tertentu dari yang masih masuk nalar sampai yang kadang sifatnya sangat individual. Pernah seorang teman membeli suatu produk, hanya karena produk yang sama dimiliki oleh artis pujaannya. Atau ada juga teman yang cerita kalau temannya membeli suatu produk hanya karena ada motif kucingnya. Konsumen kadang memang sukar ditebak kemauannya.

Namun yang jelas, punya blog berkarakter kuat banyak mendatangkan manfaat, antara lain:

  • Membuat brand blog anda lebih jelas, sehingga tidak membingungkan pengunjung.
  • Membuat kepribadian anda terpancar kuat melalui blog anda, sehingga anda menjadi seseorang dan bukan orang kebanyakan.
  • Punya suara yang lebih didengar pengunjung.

Mungkin anda bertanya, “apa saya dapat membuat blog saya seperti itu?”

Simak sepuluh trik membuat karakter dan brand blog yang kuat berikut ini.

  1. Jadilah diri anda sendiri yang terbaik. Lebih mudah untuk menjadi diri anda sendiri daripada menjadi orang lain. So, tampilkan diri anda yang terbaik lewat blog anda.
  2. Jelaskan siapa anda. Siapa anda? Kenapa anda ngeblog? Apa yang ingin anda bicarakan lewat blog anda? Apa hal terbaik yang ada pada diri anda? Katakan lewat blog anda.
  3. Tulis sesuai gaya anda. Isi posting seperti gaya anda biasanya. Tak perlu gaya yang dibuat-buat. Setiap orang punya gayanya sendiri.
  4. Galang komunitas. Cari orang-orang yang memiliki minat dengan anda dan galang komunitas. Itu akan ikut membantu perkembangan blog anda.
  5. Jalin hubungan. Banyak teman banyak rezeki.
  6. Ungkapkan pendapat. Jangan malu-malu. Keluarkan isi kepala anda dan bagikan kepada pengunjung.
  7. Interaksi. Kembangkan interaksi dengan pengunjung blog anda.
  8. Tidak perlu pusing. Kalau ada yang tidak sepaham atau tidak setuju dengan pendapat anda, tidak perlu pusing. Yang penting lakukan hal terbaik yang dapat anda perbuat untuk sharing dengan orang lain.
  9. Tahu siapa pengunjung anda. Anda tahu siapa para pengunjung blog anda dan apa kebutuhan mereka. Dengan begitu, anda dapat memberikan informasi yang sesuai untuk mereka.
  10. Ambil target lebih tinggi. Sudah merasa target blogging anda tercapai? Coba ambil target yang lebih tinggi. Selalu ada cara untuk mengasah kemampuan anda lebih baik. Jangan pernah puas dan berhenti ACTION!

Itu 10 trik membuat karakter dan brand blog yang kuat. Semoga bermanfaat dan salam ACTION!

Dimohon tinggalkan komentar anda di bawah sini.


Like This Article ?

7 komentar:

  1. bagaimana caranya membentuk karakter blog itu gan, melalui tema postingan atau melalui gaya penulisan, atau template?

    BalasHapus
  2. saya bingung mau bikin logo yg khas..:)

    BalasHapus
  3. hm, ntar deh saya coba praktekkan :)

    BalasHapus
  4. be original.. ituyang paling saya suka. .:D

    BalasHapus
  5. kemampuan gaya menulis saya masih parah.. terlalu kaku :(

    BalasHapus
  6. soal sitti, nilai perkliknya, cari tahu disini:

    https://359.sitti.co.id/uji_sitti.php

    ketik: internet, video, situs jejaring, android, download, bali, keluarga, terbaik

    BalasHapus
  7. Wah, saya malah belum buat logo blog.. mmmmh, thanks ya

    BalasHapus

 
 
Copyright © 2013 BISNIS-NGEBLOGG - All Rights Reserved
Design By Junaedi Abdillah - Powered By Blogger